Kapolda Kepri Dukung Peuh MBS United yang akan Berkompetisi Liga 3 Indonesia

0
53
Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., hadiri Launching Jersey dan Pelepasan Team MBS United Batam Menuju Liga Nasional 2024 yang diselenggarakan di Asrama Haji Batam Centre. Minggu (28/4/2024).
Konikepri.id – Sebagai wujud dukungan kepada MBS United yang akan berlaga di Liga 3 Indonesia 2024, Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah hadiri Launching Jersey dan Pelepasan Team MBS United Batam Menuju Liga Nasional 2024 yang diselenggarakan di Asrama Haji Batam Centre, Minggu (28/4/2024).
Turut hadir pada kegiatan tersebut Dirintelkam Polda kepri, Dirresnarkoba Polda Kepri, Kapolresta Barelang, Pemilik Club MBS United, Manager Club MBS United, Official Staff dan Coach MBS United, serta Pemain MBS United.
Kemudian dalam sambutannya Manager MBS United Bapak Baharudin Sitepu, mengucapkan terimakasih atas kehadiran bapak Kapolda Kepri serta dukungan yang diberikan kepada MBS United dalam acara launching jersey dan pelepasan team MBS United menuju Liga 3 Indonesia 2024. Serta dalam hal ini merupakan suatu kebanggan dan kehormatan bagi kami bisa menjadi salah satu wakil dari Kepri bersama dengan 757 Jaya Kepri.
“Ini adalah momen penting bagi kami sebagai klub sepakbola, dan dengan rendah hati kami meminta dukungan serta doa restu dari seluruh masyarakat, sahabat, dan pihak berwenang. Kami percaya bahwa dengan dukungan penuh dari semua pihak, termasuk Bapak Kapolda, kami akan mampu menghadapi setiap tantangan dan meraih prestasi gemilang di panggung nasional.
Setiap doa dan dukungan sangat berarti bagi kami, dan menjadi motivasi utama untuk terus berjuang dengan tekad dan semangat yang tinggi. Kami berharap dapat memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama baik Kepulauan Riau serta seluruh pendukung setia kami,” Ucap Manager MBS United Baharudin Sitepu
Lebih lanjut, dalam kesempatan tersebut Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, dengan tulus menyampaikan rasa kebanggaannya terhadap langkah MBS United yang akan berlaga di Liga 3 Indonesia 2024. Beliau menggambarkan betapa pentingnya kehadiran tim sepak bola dari Kepulauan Riau dalam arena nasional sebagai suatu kehormatan dan momen bersejarah bagi masyarakat setempat.
Kapolda Kepri juga menegaskan bahwa partisipasi MBS United bukan sekadar sebuah prestasi bagi klub, tetapi juga menjadi sebuah harapan bagi masa depan olahraga di Kepulauan Riau. Beliau mengajak semua pihak untuk bersama-sama mengaktifkan kembali semangat dan antusiasme dalam mendukung olahraga, karena keberadaan para atlet dari Kepulauan Riau di level nasional merupakan sumber kebanggaan yang tak ternilai bagi masyarakat setempat.
“Di akhir kesempatan ini, ijinkan saya memberikan pesan kepada seluruh rekan-rekan yang akan berjuang di atas lapangan untuk selalu memperlihatkan sikap profesionalisme yang tinggi dalam setiap pertandingan. Marilah kita jaga integritas dan moralitas kita, menjadikan kejujuran sebagai pilar utama dalam perjuangan kita.
Saya juga mengajak kita semua untuk menanamkan sikap ksatria dalam jiwa kita, menghadapi setiap pertarungan dengan keberanian dan keadilan. Dengan begitu, kita akan menjadi pelopor dalam meraih prestasi gemilang yang akan membanggakan masyarakat Kepulauan Riau. Mari bersama-sama menjaga nama baik dan kehormatan wilayah kita melalui dedikasi dan semangat kita di lapangan,” Tutup Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah.
Terakhir, dalam kesempatan yang sama Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, juga menambahkan pesan kepada masyarakat yang ingin mengadukan atau melihat peta kerawanan serta memerlukan bantuan kepolisian dapat menghubungi Call Center polisi 110 atau unduh aplikasi Polri Super Apps di Google play/APP Store. (tjo)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini