Atlet Woodball Nongsa Kuasai Podium Single Stroke Putri

Konikepri.id – Pekan Olahraga Kota (PORKOT) Batam VI Tahun 2025 cabang woodball resmi digelar di Taman Alun-Alun Engku Putri, Batam Centre, Kamis (11/9/2025). Sebanyak 62 atlet dari delapan kecamatan ambil bagian dalam tiga nomor yang dipertandingkan, dengan antusiasme tinggi sejak hari pertama. Para juara nantinya akan diproyeksikan mewakili Batam di ajang yang lebih besar, termasuk Porprov Kepri.

Hari pertama menampilkan persaingan sengit pada nomor Single Stroke Putra, Single Stroke Putri, dan Double Stroke Putra. Pertarungan paling ketat terjadi di nomor Single Stroke Putri, yang menghadirkan persaingan dramatis hingga ke pukulan terakhir.

Nongsa akhirnya keluar sebagai penguasa setelah Dian Dwi Martha tampil gemilang dan meraih medali emas. Ia mengungguli Ria Mega dari Batu Aji yang membawa pulang perak, serta rekan se-kecamatan, Jeni Matuke, yang berhasil menyumbang perunggu. Kemenangan ini mempertegas dominasi Nongsa sekaligus membuka jalan bagi atlet woodball Batam untuk bersaing di level lebih tinggi.

Hasil lengkap Single Stroke Putri:

Dian Dwi Martha Raih Emas dari Nongsa

Ria Mega Raih Perak daei Batu Aji

Jeni Matuke Raih Perunggu dari Nongsa

Sei Beduk Perkasa di Double Stroke Putra

Di nomor Double Stroke Putra, pasangan Baharudin/M. Arifin dari Kecamatan Sei Beduk sukses merebut medali emas. Perak diraih duet Herman/Abdul Wahab dari Nongsa, sementara perunggu kembali jatuh ke tangan Sei Beduk lewat pasangan Sandra Satria Budi/Irianto Efendi.

Hasil lengkap Double Stroke Putra:

Baharudin/M. Arifin Raih Emas dari Sei Beduk

Herman/Abdul Wahab Raih Perak dari Nongsa

Sandra Satria Budi/Irianto Efendi Raih Perunggu dari Sei Beduk

Ketua KONI Batam Sambangi Arena: Pencetak Bibit Atlet Muda

Ketua Umum KONI Batam, Rani Rafitriyani, hadir langsung meninjau jalannya pertandingan. Didampingi Waka I KONI Batam, Rinaldi Samjaya, yang juga Ketua IWbA Batam, ia memberikan dukungan dan motivasi kepada para atlet.

“Kami sangat berterima kasih kepada KONI Batam yang terus mendukung cabor Woodball hingga bisa dipertandingkan di PORKOT. Kehadiran Ketua Umum KONI menjadi penyemangat bagi para atlet,” ujar Baharudin, Ketua Panitia.

Selain memperebutkan medali, PORKOT Batam VI juga menjadi sarana pembinaan atlet muda. Menurut panitia, cabang Woodball memang diarahkan untuk menjaring talenta pelajar yang berpotensi berkembang ke tingkat lebih tinggi.

“Target kami adalah melahirkan bibit unggul yang bisa mengharumkan nama Batam di ajang PORPROV, PORWIL, Pra-PON, hingga PON,” tegas Baharudin.

Dengan antusiasme tinggi para atlet, pertandingan Woodball PORKOT Batam VI dipastikan masih akan menyajikan aksi-aksi menarik pada nomor selanjutnya.(tjo)

Editor : Teguh Joko Lismanto 

Event
Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini